
Kamis (15 Oktober 2020), Pemerintah Desa Belo melaksanakan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap keenam.
Bertempat di Gedung Pertemuan Kantor Desa Belo, kegiatan penyaluran BLT kepada 53 orang kepala keluarga dikawal oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Belo serta P3MD Kecamatan Ganra.


Di dalam sambutannya, Kepala Desa Belo (Wahyu Asharie.A,S.IP) menyampaikan kepada seluruh warga penerima BLT agar memanfaatkan bantuan tersebut sebaik-baiknya sehingga bisa mengurangi beban keluarganya. Dan tak lupa pula agar senantiasa selalu melaksanakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
-admin-